Bicara mengenai Kepribadian tentu tidak ada habisnya, selalu menarik untuk dikupas, ditelaah dan dipelajari.
Mempelajari manusia, kepribadian dan motif yang tersebunyi dibalik perilaku merupakan aspek yang dipelajari dalam ilmu Psikologi.
Selain menggunakan metode Observasi, dan Interview, terdapat Tes yang juga dapat mengungkap kepribadian seseorang.

dalam mata kuliah Tes Kepribadian 1 ini kita akan mempelajari jenis-jenis tes grafis yang mengungkap kepribadian, bentuk tes yang akan dipelajari adalah TEs Menggambar Pohon, Menggambar Orang, WZT selain itu Mahasiswa juga akan mempelajari jenis tes Inventory yang juga mengungkap kepribadian seperti tes EPPS.

selain mempelajari teori cikal bakal munculnya alat tes tersebut, mahasiswa akan melakukan praktikum dan membuat laporan.
praktikum akan kita laksanakan dengan prokes yang ketat.

jadi jaga kesehatan yaaa.. supaya kita bisa berjumpa di kampus tercinta..

agar lebih tertib dalam perkuliahan, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan.

Presentase Kehadiran Minimal 80 persen (3 kali tidak masuk, termasuk izin dan dispensasi, untuk izin dsb silahkan menyiapkan foto surat izin sebagai bukti jika diperlukan)
Mengisi presensi secara online, mengikuti forum dan mengerjakan quiz dan tugas
Penilaian
Kehadiran merupakan prasyarat mengikuti UAS
Tugas/Presentasi/Kuesioner (Individu/kelompok) 20%
Praktikum 30 %
UTS 20%
UAS 30%