Analisis wacana (bahasa Inggris: discourse analysis) merupakan salah satu disiplin ilmiah dalam linguistik yang secara khusus mengkaji tentang wacana.[1] Kajiannya dapat dilakukan secara internal maupun secara eksternal.[2] Wacana memiliki arti yaitu kesatuan makna (semantis) antarbagian di dalam suatu bangun bahasa. Dengan hal tersebut, wacana dipandang sebagai wujud bahasa yang utuh karena setiap bagian dalam wacana memiliki hubungan padu. Di samping demikian, wacana juga bertalian erat dengan konteks. Sebagai kesatuan yang abstrak, wacana dapat dibedakan dari teks, tulisan, bacaan, tuturan atau inskripsi, yang berpijak pada makna yang sama, yaitu bentuk nyata yang terlihat, terbaca, atau terdengar.[3]
- Teacher: EDO FRANDIKA
- Enrolled students: 15